Gariphema, Desa Bebas Tembakau di India

No Comments


Warga Desa Gariphema di Nagaland, India  mendeklarasikan diri sebagai  "Desa Bebas Tembakau " di negara itu . Deklarasi ini  disampaikan langsung Sekretaris utama R Benchilo Thong pada  " Hari Tanpa Tembakau Sedunia " 31 Mei 2014 lalu di Balai Dewan Desa setempat. Deklarasi ini merupakan  inisiatif oleh Serikat Gariphem,  Dewan Desa dan para pemuda di desa tersebut.

Resolusi menjerat siapa saja  menjual alkohol dan tembakau. Siapa pun mabuk dan mengganggu ketenteraman akan dikenakan denda sebesar 1.000 Rupee atau setara Rp 197 ribu. Sementara mereka mengkonsumsi alcohol, sirih atau tembakau tanpa asap di jalan dan tempat umum akan didenda 500 Rupee.

Thong mengatakan Gariphema telah menunjukkan contoh yang baik, bukan hanya untuk desa-desa di Nagaland tetapi juga untuk daerah lain di negeri ini. Mereka
mendesak warga untuk mamatuhi kesepakatan tersebut.


Pada kesempatan ini Wakil Direktur, National Tobacco Control Programme , MC Longai mengatakan 67,9 per orang persen 28,1 persen  di antara perempuan dari Nagaland mengkonsumsi tembakau .

Lebih dari 2.200 orang India meninggal setiap hari karena penggunaan tembakau dan 40 persen dari semua kanker di negara ini disebabkan karena penggunaan tembakau. Longai menambahkan, 90 persen kasus kanker mulut yang terkait tembakau . India memiliki jumlah tertinggi kasus kanker mulut di dunia. 

Sumber:  http://timesofindia.indiatimes.com/india/Countrys-first-tobacco-free-village-in-Nagaland/articleshow/35884592.cms

back to top